Ikan Asin Pedas : Masakan Indonesia

Resep Masakan Indonesia – Masakan Tradisional Indonesia


Ikan Asin Pedas
Masakan Indonesia kali ini kita akan mengetengahkan masakan yang berasal dari ikan gabus yang sudah diasinkan. Anda sangat mudah mendapatkannya, bisa dicari dipasar-pasar tradisional ataupun disupermarket.

Adapun Bahan - bahannya:
• 250 gr ikan asin gabus, potong uk 2 cm x 2 cm
• 2 bh cabe merah, iris tipis serong
• 4 bh bawang merah, iris tipis
• 1 bh jeruk nipis, airnya saja
• 3 sdk makan minya goreng

Cara memasaknya sangat mudah seperti cara memasak masakan tradisional Indonesia lainnya, yaitu sebagai berikut.

• Siram ikan asin gabus dengan air mendidih, biarkan hingga dingin, cuci dan tiriskan
• Panaskan minyak yang cukup banyak di atas pengorengan dengan api sedang
• Masukkan ikan asin tadi kemudian goreng hingga matang.
• Angkat dan tiriskan.
• Panaskan minyak sesuai resep, masukkan bawang merah dan tumis hingga harum
• Tambahkan cabe merah, aduk rata, tumis hingga layu
• Kecilkan api, lalu masukkan ikan asin yang sudah digoreng dan air jeruk nipis.
• Aduk rata, angkat dan sajikan.

Masakan tradisional Indonesia ini dapat dicoba dan dinikmati bersama keluarga.
sumer:www.resepmasakankku.com